Karang Taruna dan LKS Demo Bupati Labusel, Tuntut Dana Hibah

LABUSEL, bumantaranews.com – Sejumlah warga yang tergabung dalam organisasi Karang Taruna dan Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Bina Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel), berunjukrasa di depan Kantor Bupati dan Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Labusel, Rabu (15/09/2021).

Informasi dihimpun, kedatangan mereka menuntut realisasi dana hibah dan meminta Bupati Labuhanbatu Selatan H. Edimin menjelaskan apa penyebab dana hibah terhadap Karang Taruna dan LKS Bina Labusel belum terealisalikan.

Setelah kurang lebih 30 menit tidak mendapatkan tanggapan dari Bupati Labuhanbatu Selatan, massa yang mendapat pengawalan dari Satpol PP dan pihak Kepolisian Polsekta Kota Pinang akhirnya bergerak menuju Kantor DPRD Labusel.

Setelah melakukan orasinya di depan Kantor DPRD Labusel, sejumlah massa disambut oleh Wakil Ketua DPRD Labusel H Zainal Harahap dan tiga Anggota DPRD Labusel lainnya.

Wakil Ketua DPRD H Zainal Harahap mengatakan, akan membantu mereka untuk mendapatkan dana hibah tersebut.

Dalam surat pernyataan sikap, tertulis bahwa Karang Taruna dan LKS Bina Labuhanbatu Selatan, meminta Bupati harus secara resmi dan diketahui oleh masyarakat dan DPRD Labuhanbatu Selatan tentang dugaan tidak ingin merealisasikan dana hibah organisasi Karang Taruna dan LKS Bina Labuhanbatu Selatan.

Bupati juga diminta menjelaskan secara resmi kepada DPRD dan masyarakat, kebijakan kontradiktif, dan memaksakan pergantian Pj Kepala Desa Kecamatan Kampung Rakyat dan Kecamatan Silangkitang.

Selain itu, anggota DPRD Labuhanbatu Selatan diminta agar menjalankan fungsi pengawasan terhadap kebijakan Bupati yang dianggap melanggar berbagai peraturan dan mengganggu kondusifitas Labuhanbatu Selatan.

“Pimpinan DPRD harus mengeluarkan hak Interplasi, hak angket, sampai hak pemakzulan kepada Bupati karena dianggap melanggar peraturan serta merendahkan harga diri para pimpinan lembaga DPRD Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Bupati mundur saja jika tidak mampu menjalankan roda pemerintahan dengan arif dan bijaksana,” cetus para pengunjukrasa.

Sementara, Andi Syahputra Nasution, Ketua Karang Taruna Labusel kepada wartawan menyampaikan, pihaknya merasa perlu mempertanyakan kepada pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan dalam hal ini Bupati, perihal dana hibah untuk Karang Taruna dan LKS Bina Labusel tidak disalurkan, sementara yang lain sudah diberikan.

Terpisah, Bupati Labuhanbatu Selatan H Edimin saat dikonfirmasi wartawan terkait dana hibah untuk Karang Taruna dan LKS Bina Labusel tersebut, belum memberikan keterangan.

Dirinya mengatakan kalau dia sedang mengikuti rapat di Medan Sumatera Utara.

“Saya lagi rapat di Medan,” ujar Edimin melalui sambungan telepon pribadinya, Kamis (16/9/2021) siang. (Bud)

Keterangan poto: Sejumlah warga saat berunjukrasa di depan Kantor Bupati Labuhanbatu Selatan. (istimewa)