Jatuh dari Pelabuhan Panton, ASN Labusel Ditemukan Tak Bernyawa
Keterangan Poto : Tim SAR gabungan mengevakuasi jenazah Ahmad Bistari Panjaitan. (Muhammad Gani/Metro Asahan)
TANJUNGBALAI, bumantaranews.com – Jasad Ahmad Bistari Panjaitan (58), warga Jalan Kartini Lingkungan Pekan Sungai Kanan, Langka Payung, Kabupaten Labuhanbatu Selatan yang jatuh di Pelabuhan Panton Bagan Asahan telah ditemukan Tim SAR Gabungan.
Tim SAR gabungan yang telah melakukan pencarian terdiri dari Tim Rescuer Pos SAR TBA, Lanal TBA, Babinsa Bagan Asahan, Bhabinkamtibmas Pos Pol Bagan Asahan, BPBD Asahan, Perangkat Desa dan masyarakat Bagan Asahan.
Pria yang merupakan ASN di Pemkab Labuhanbatu Selatan ini ditemukan dalam keadaan telah meninggal dunia.
“Setelah melakukan pencarian selama 3 hari, akhirnya kita berhasil menemukan jenazah korban pada jarak lebih kurang 1 mil dari titik awal tenggelamnya korban,” ujar Kapos Basarnas TBA, Ady Pandawa saat dikonfirmasi para awak media.
Lebih lanjut Ady menambahkan, pasca dinyatakan terjatuh dan hilang di Pelabuhan Panton, Tim Basarnas langsung melakukan pencarian dengan menyisir lokasi dengan menggunakan Perahu LCR, Sekoci KN Sanjaya, Skoci Kal TBA milik Lanal TBA dan LCR milik BPBD Asahan.
“Setelah beberapa hari melakukan pencarian, akhirnya korban berhasil kita temukan dan langsung kita serahkan kepada pihak keluarga untuk disemayamkan,” ujarnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, korban yang datang ke Pelabuhan Panton bersama rekannya terpeleset dan jatuh dan tenggelam di Perairan Pelabuhan Panton. (ck-04)