Warga Antusias Ikut Vaksinasi Massal di Simangambat

MADINA, bumantaranews.com – Lurah Simangambat Muhammad Safei SSos dibantu Kasi PM dan Kessos Kelurahan Simangambat, Ismail Lubis SSos dan Kepala Lingkungan se Kelurahan Simangambat mengadakan vaksinasi massal untuk warganya. Kegiatan berlangsung di Lingkungan 9, Kelurahan Simangambat, Kecamatan Siabu, Madina, Rabu (29/9) sekira pukul 09.00 Wib.

Bhabinsa Koramil 12 Siabu, Sertu Sudiaman Harepah dan Personil Polsek Siabu, di antaranya Kanit Binmas Polsek Siabu Aiptu Naamuddin Siregar dan lainnya, langsung turun untuk membantu kelancaran Vaksinasi di Kelurahan Simangambat. Di mana Kepala Puskesmas Sihepang Drg Rita Asmarida menurunkan 2 tim medisnya untuk vaksinator warga Kelurahan Simangambat.

Sementara antusias warga Kelurahan Simangambat sangat tinggi dan membuat lokasi acara diramaikan warga. Hal itu membuat semua pihak turun tangan untuk saling membantu untuk kelancaran kegiatan vaksinasi. Meski begitu, belum semua masyarakat layak vaksin mendapat vaksinasi di lokasi.

Melihat banyaknya warga yang belum divaksin, Lurah Simangambat, Bhabinsa dan PS Kanit Binmas Polsek Siabu, langsung melakukan koordinasi dengan Kepala Puskesmas Sihepeng, agar dijadwalkan vaksinasi ulang. Dimana dalam koordinasi via seluler tersebut, vaksinasi akan digelar kembali di Kelurahan Simangambat pada Sabtu (2/10) besok.

Lurah Simangambat Mhd Safei S Sos mengaku tidak menyangka betapa antusiasnya warga mengikuti vaksinasi tersebut. “Saya tidak menyangka. Bahkan sampai pukul 17.00 WIB, masih banyak warga yang pulang belum divaksin. Oleh karena itu, kita sudah koordinasi dengan semua pihak, kita adakan vaksinasi ulang pada hari Sabtu ini,” ujarnya. (rel)